Monster Sport Super 86 Pikes Peak, A New Chapter Of Monster

Monster Super 86
Dunia otomotif sudah terkontaminasi oleh racun “Toyobaru“, 86/BRZ. Well, siapa yang menolak terbuai racun lightweight sportcar penuh nostalgia ini?

Dalam arena modifikasi & motorsport, sudah cukup banyak memang eksponen dari “kertas kosong” potensial ini. Drift, touring, dan rally…Bagaimana dengan contoh terakhir, yaitu “puncak” dari kebuasan rally, Pikes Peak?


Dan, siapa lagi yang “terpercaya” dalam mengembang-(biakan), selain Monster Sport? Hear its roar, so beastly & full of potential in Fukushima Prefecture! Namun jika kita dengarkan raungan & siluet dari makhluk ini…

Suzuki SX-4 Monster Pikes Peak
…Yeah, “Super 86” sebenarnya “hanya” reboddied dari Monster SX-4! Ah, rupanya hanya ramuan lama dengan bungkus baru saja? Kehabisan ide?

Monster Super 86 pedal2themetal.wordpress.com
Pedal2theMetal percaya, Tajima-san & krunya mampu menghasilkan monster yang tetap mencengangkan, penuh inovasi & X-factor demi menjadi yang tercepat di Pikes Peak!

Monster Super 86 pedal2themetal.wordpress.com
Mungkin awalnya, Monster Sport masih memakai mesin spesial V6 3071cc bertenaga lebih dari 900hp itu, namun bisa jadi, melihat sepak terjang Monster dalam meriset 86 dalam arena rally, mungkin nanti mereka akan memakai mesin Boxer seperti 4U-GSE? Atau malah EJ-series seperti Impreza?

Monster Super 86
Who knows. Yang jelas, Tajima-san sangat bernafsu untuk kembali merebut mahkota The Race to the Clouds dari tangan Rhys Millen & Genesis Coupe-nya, bersama Super 86 sebagai kereta perangnya!

Monster Super 86
Well, Good Luck for Tajima-san untuk mendobrak rekor waktu 9:46.164, dan tunjukan kekuatan Daitengu (Roh monster / Tengu terkuat) menaklukan pegunungan Pikes Peak, Colorado!

Sumber : Monster Sport

About RYHN.FRDS

Your dangerously addictive photographer. Excels at motography, riding crap bikes & cursing about it.

5 thoughts on “Monster Sport Super 86 Pikes Peak, A New Chapter Of Monster

  1. mesinya masih dari V6 Grand Vitara ya? keknya belom berani seperti Rhy yg mekae sasis asli Hyundai Genesis, dari dulu Tajima maka space frame…dan bukanya dia juga make mobil listrik?

    • Iya, event kemarin Tajima-san pakai mobil listrik….Mungkin kenapa Monster pakai sasis space-frame, soalnya basisnya kurang rigid untuk dicantolin enjin monster…

      Katanya dulu mau pakai Equator, tapi karena pihak Suzuki Amerika sudah kolaps, ya tinggal rencana ajah…Eh Toyota masuk, and the story of 86 goes… 😀

Komentar? Feedback? Kritik? Tulis Saja Dibawah!